Sunday, July 10, 2011

Djohar Arifin Ketua Umum PSSI yang Baru

Djohar Arifin Ketua Umum PSSI Akhirnya… Setelah menempuh perjalanan yang cukup panjang dan sempat diwarnai kerusuhan, Komite Normalisasi PSSI yang dipimpin oleh Agum Gumelar berhasil  melaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB-PSSI) di The Sunan Hotel, Solo – Jawa Tengah, untuk memilih Ketua Umum PSSI yang baru.

Seteleh melalui dua putaran pemilihan yang cukup ketat, akhirnya dipastikan Djohar Arifin terpilih sebagai Ketua umum PSSI yang baru periode 2011-2015, dengan perolehan 61 suara menandingi rival nya Agusman Effendi yang medapat 38 suara dari 100 suara sah

Terpilihnya Djohar Arifin sebagai Ketua umum PSSI periode 2011-2015, yang menggantikan kepengurusan yang lama yang di pimpin oleh Nurdin Khalid yang selama kepemimpinannya banyak menimbulkan pro kontra masyarakat terhadap perkembangan sepak bola dalam negeri.

Dengan kepemimpinan pak Djohar Arifin ini, tentunya semua masyarakat menunggu gebrakan dari beliau untuk memajukan persepakbolaan dalam negeri yang minim prestasi.

1 komentar:

Post a Comment

 

Followers

Statistik Blog

Page Rank Check
Web Design Blogs